Media online SUMBER BERITA AKURAT DAN TERPERCAYA
PIMPINAN REDAKSI PENA RADAR KUNJUNGI DESA TOJO, NIKMATI KULINER KHAS DAERAH
AMPANA
10/3/20251 min read


PENARADAR.COM - Tojo Una-Una, 2 Oktober 2025 – Pimpinan Redaksi Pena Radar melakukan kunjungan ke Desa Tojo, Kabupaten Tojo Una-Una, pada Kamis (2/10). Kunjungan ini sekaligus menjadi kesempatan untuk merasakan langsung kuliner tradisional khas daerah tersebut.
Dalam kunjungan itu, Pimpinan Redaksi disambut dengan hidangan khas Yombu, makanan berbahan dasar beras ketan asli Tojo yang diolah secara tradisional. Selain itu, turut disajikan pula dodol khas Tojo yang menjadi salah satu kebanggaan masyarakat setempat.
Kehadiran tokoh pers tersebut tidak hanya memberikan apresiasi terhadap kekayaan kuliner lokal, namun juga menjadi momentum penting dalam memperkenalkan potensi budaya dan tradisi kuliner Tojo kepada masyarakat luas.
Masyarakat setempat berharap, melalui publikasi dan perhatian media, kuliner khas Tojo dapat semakin dikenal, sehingga mampu mendorong sektor pariwisata dan ekonomi lokal.